·
Temukan router VPN terbaik untuk rumah atau bisnis Anda
Amankan perangkat sebanyak mungkin hanya dengan satu akun NordVPN.
Peningkatan privasi dan keamanan untuk seluruh rumah.
Lindungi perangkat terhubung yang tidak mendukung VPN.
Apa itu router VPN?
Router VPN adalah router Wi-Fi yang telah terkonfigurasi untuk terhubung otomatis ke server VPN. Sebagian besar router dapat diintegrasikan manual dengan NordVPN, tetapi Anda juga dapat membeli router yang telah dilengkapi perangkat lunak VPN — router ini akan mengenkripsi koneksi Anda secara langsung.
Bagaimana cara kerja router VPN?
Router VPN memudahkan rumah tangga besar dan bisnis kecil untuk lebih aman saat online. Semua perangkat terhubung mendapatkan manfaat VPN—privasi lebih baik, alamat IP terlindungi, dan enkripsi antibobol. Bagian terbaiknya? Setelah aktif dan berjalan, router VPN bekerja 24/7, dan tidak ada risiko tersambung ke internet tanpa perlindungan yang ditawarkan NordVPN.
Apa saja manfaat menggunakan router VPN?
Cara memilih router VPN
01
Memeriksa kompatibilitas VPN
Sebelum membeli router, pastikan router mendukung protokol VPN. Jika mendukung OpenVPN atau WireGuard, kemungkinan besar router akan kompatibel dengan NordVPN. Mau yang praktis? Dapatkan router VPN siap pakai yang berfungsi secara langsung.
02
Pertimbangkan router yang telah terkonfigurasi sebelumnya
Beli router yang telah dilengkapi VPN dan Anda tidak perlu khawatir salah membeli perangkat. Mitra NordVPN, Flashrouters, menawarkan berbagai router yang mendukung layanan kami sejak pertama kali digunakan.
03
Bandingkan kecepatan layanan VPN
Sebelum membeli router, pastikan Anda mendapatkan kecepatan VPN terbaik. Privacy Hero II Flashrouter adalah satu dari sejumlah router yang telah terkonfigurasi sebelumnya dengan protokol NordLynx.
Dapatkan Privacy Hero II, router siap pakai yang dirancang untuk NordVPN
Dilengkapi langganan NordVPN gratis selama 1 tahun.
Solusi plug-and-play untuk penyiapan mudah.
Koneksi Wi-Fi yang kuat dan stabil untuk 20 hingga 30 perangkat.
Jenis router VPN
Ini adalah router standar yang mendukung klien VPN. Router ini tidak dilengkapi layanan VPN bawaan, tetapi Anda dapat menginstal dan mengonfigurasi perangkat lunak VPN sendiri.
Fleksibilitas
Anda dapat memilih penyedia VPN mana pun yang mendukung protokol yang kompatibel dengan router.
Pengaturan tingkat lanjut
Router yang kompatibel dengan VPN sering kali menawarkan kontrol yang lebih tinggi atas pengaturan VPN, seperti memilih server VPN, mengaktifkan kill switch, dan mengatur DNS Anda sendiri.
Konfigurasi manual
Solusi DIY membutuhkan lebih banyak waktu, upaya, dan pengetahuan. Anda harus mendapatkan file konfigurasi penyedia VPN, lalu menambahkannya ke antarmuka router.
Biaya
Umumnya lebih murah dibandingkan router yang dikonfigurasi sebelumnya, tetapi Anda harus menanggung biaya tambahan langganan VPN.
Cara mengatur VPN di router Anda
Menyiapkan VPN di router tidak serumit yang Anda bayangkan!
01
Masuk ke router Anda
Ketik alamat IP router Anda pada bilah alamat browser, lalu masuk dengan nama pengguna dan kata sandi router Anda.
02
Konfigurasikan router
Unduh file konfigurasi penyedia VPN, impor ke router, lalu masukkan kredensial Anda.
03
Lakukan pengujian
Periksa alamat IP Anda sebelum dan setelah terhubung ke VPN. IP Anda harus berubah menjadi IP server VPN.
Router VPN terdepan untuk rumah atau bisnis Anda
Dapatkan diskon US$20 untuk router VPN di Flashrouters.com—gunakan kode kupon NORDVPNROUTER saat checkout.
Router dan firmware VPN yang mendukung NordVPN
Amankan router Anda dengan NordVPN
Dapatkan langganan NordVPN dan enkripsi seluruh jaringan Anda.
Garansi 30 hari uang kembali