IP Anda:Tidak diketahui

·

Status Anda: Tidak diketahui

Langsung ke konten utama

Apa itu keamanan siber?

Keamanan siber adalah melindungi komputer, jaringan, program, dan data dari serangan digital – artinya, bergantung pada bauran teknologi, proses, dan praktik terbaik yang melindungi kehidupan online kita dari ancaman.

Seorang pria browsing dari ponsel dengan notifikasi data sensitif yang aman.

Pengantar dasar-dasar keamanan siber

Pada dasarnya, keamanan siber memiliki beberapa konsep kunci:

Kerahasiaan

Memastikan data hanya dapat dilihat oleh pengguna yang berwenang. Melalui pengaturan enkripsi dan kontrol akses.

Integritas

Menjamin informasi tetap akurat dan tidak diubah. Diverifikasi melalui hash, checksum, dan tanda tangan digital.

Ketersediaan

Menjaga agar sistem dan data dapat dijangkau kapan pun. Didukung oleh pencadangan, server redundan, dan perlindungan DDoS.

Autentikasi

Mengonfirmasi identitas pengguna sebelum memberikan akses. Menggunakan kata sandi, kode multi-faktor, atau biometrik.

Akuntabilitas

Memastikan tindakan terlacak hingga ke pengguna atau sistem tertentu, memudahkan pengawasan dan kepatuhan.

Non-repudiasi

Memberikan bukti pelaku dan waktu tindakan digital. Diaktifkan oleh catatan waktu dan tanda tangan digital.

Apa tujuan keamanan siber?

Apa saja yang termasuk dalam keamanan siber?

Apakah keamanan siber mudah?

Apa fungsi keamanan siber?

Ahli dan alat keamanan siber menjalankan beberapa fungsi penting untuk menjaga keamanan kita saat online:

Melindungi dari serangan siber

Termasuk selalu memantau kerentanan, mengenali dan mengurangi ancaman, merespons insiden keamanan (pelanggaran), dan menerapkan strategi pencegahan serangan di masa depan.

Menjamin keamanan aset digital

Tindakan keamanan siber melindungi jaringan, perangkat, dan data melalui metode seperti pemantauan lalu lintas jaringan, penerapan firewall dan antivirus, serta penilaian keamanan rutin (seperti pengujian penetrasi) untuk mengenali dan memperbaiki kelemahan.

Pendidikan dan pelatihan

Bagian besar dari keamanan siber adalah edukasi pengguna. Para profesional mengadakan pelatihan kesadaran keamanan siber dan mengembangkan kebijakan keamanan agar individu mengetahui cara menangani informasi sensitif dan mengenali ancaman.

Bagaimana cara kerja keamanan siber?

Ilustrasi keamanan siber dengan ikon perisai di tengah.

Keamanan siber memakai teknologi apa?

Peta menampilkan ancaman siber yang terdeteksi.

Kenapa keamanan siber itu penting?

Di dunia yang saling terhubung ini, keamanan siber sangat penting bagi pribadi, bisnis, dan bahkan negara. Satu serangan siber yang berhasil membawa akibat berat – dari pencurian identitas atau penipuan keuangan, hingga kebocoran data besar-besaran yang merusak reputasi perusahaan, hingga gangguan infrastruktur kritis.

Peringatan unduhan yang mencurigakan.

Siapa yang butuh keamanan siber?

Semua pengguna teknologi digital membutuhkan keamanan siber dalam batas tertentu.

Individu

Setiap pengguna internet atau perangkat pintar memerlukan keamanan siber dasar untuk melindungi data pribadi, informasi keuangan, dan privasi mereka dari penjahat siber.

Bisnis (kecil dan besar)

Perusahaan harus melindungi data pelanggan yang sensitif, kekayaan intelektual, dan informasi operasional mereka. Serangan siber pada perusahaan dapat menyebabkan kerugian finansial besar dan hancurnya reputasi.

Sektor pemerintah dan infrastruktur kritis

Negara-negara maju dengan ekonomi digital tinggi menjadi sasaran utama penjahat siber karena tingginya nilai data dan sistem mereka.

Apa saja manfaat keamanan siber

Seorang pria browsing dari komputer dengan notifikasi data sensitif yang aman.

Untuk individu

  • Pelindungan data pribadi: Enkripsi, penyimpanan aman, dan kontrol akses melindungi foto, dokumen, dan catatan kesehatan Anda dari peretas dan pihak yang tidak berwenang.

  • Pencegahan pencurian identitas: Kata sandi kuat, autentikasi multi-faktor, dan pemberitahuan pelanggaran mencegah penjahat menggunakan nama atau nomor jaminan sosial Anda untuk membuka akun palsu.

  • Melindungi transaksi keuangan: Koneksi HTTPS, juga berbagai filter anti-malware dan anti-peniruan melindungi setiap transaksi pembayaran online atau sesi perbankan agar tidak disadap atau dimanipulasi.

  • Pelindungan privasi: Pemblokiran pelacak, pesan terenkripsi ujung-ke-ujung, dan browsing anonim yang mencegah pihak luar melacak kebiasaan online atau membaca percakapan pribadi Anda.

Jenis-jenis keamanan siber

Ada banyak jenis keamanan siber yang berbeda, masing-masing berfokus pada domain yang spesifik.

Keamanan jaringan

Keamanan aplikasi

Keamanan cloud

Keamanan informasi/keamanan data

Keamanan endpoint

Keamanan infrastruktur kritis

Keamanan Internet of Things (IoT)

Keamanan AI

Apa saja ancaman keamanan siber?

Ancaman keamanan siber adalah aktivitas jahat atau bahaya yang bertujuan merusak sistem, mencuri data, atau mengganggu kehidupan digital.

Seorang pria khawatir akan ancaman keamanan siber.

Apa saja tantangan keamanan siber?

Selain ancaman yang sudah diketahui, saat ini kita juga menghadapi tantangan dan risiko keamanan siber yang lebih luas.

Seorang wanita yang khawatir tentang ancaman keamanan siber.

Apa saja solusi keamanan siber?

Berbagai layanan, alat, langkah, dan metode perlindungan keamanan siber tersedia untuk membantu melindungi dari serangan siber.

Tangkapan layar antarmuka aplikasi NordVPN dengan pilihan server Indonesia.

Apa saja praktik terbaik keamanan siber?

Bagi individu atau bisnis, sejumlah praktik terbaik sangat mengurangi risiko insiden siber.

Keamanan siber untuk perusahaan dan bisnis

Keamanan siber untuk individu

Industri keamanan siber

Peran NordVPN dalam keamanan siber

Sebagai perusahaan keamanan siber terkemuka, Nord Security berkontribusi membuat internet lebih aman melalui pendidikan dan alat keamanan inovatif. NordVPN sendiri adalah layanan VPN konsumen yang dirancang untuk melindungi aktivitas online dan privasi pengguna, tetapi komitmen Nord Security terhadap keamanan siber lebih jauh.

Alat dan layanan Nord Security untuk keamanan online yang lengkap

Selain inisiatif-inisiatif ini, Nord Security menawarkan rangkaian produk yang membantu individu dan organisasi meningkatkan keamanan siber mereka

Keamanan Siber - sekilas

Keamanan siber berarti selalu selangkah lebih maju dari ancaman online melalui kebiasaan baik, alat yang andal, dan kewaspadaan terus-menerus. Dengan menerapkan prinsip dan praktik yang dijelaskan di atas – kata sandi yang kuat, autentikasi multi-faktor, pembaruan rutin, dan rencana respons yang jelas – Anda dapat melindungi data dan menjaga kehidupan digital tetap lancar.

Sesi browsing yang dilindungi oleh praktik keamanan siber terbaik.